top of page
Writer's pictureVilla Bango

Tips Sebelum Liburan ke Villa

Mengunjungi vila adalah salah satu agenda liburan yang bisa kamu pilih. Dengan lokasi yang mudah dicapai, biaya yang relatif tidak terlalu mahal, dan banyaknya pilihan daerah wisata, vila di daerah puncak kerap menjadi pilihan banyak warga Jabodetabek untuk sekadar melepas lelah di akhir pekan bersama keluarga atau orang-orang tersayang.



Banyaknya antusiasme masyarakat yang ingin berlibur singkat, utamanya selepas pandemi, membuat banyak vila bisa menjadi pilihan untuk menginap selama liburan, salah satunya adalah Villa Bango yang merupakan vila privat yang bisa menampung hingga 30 orang.



Baik itu vila yang sifatnya privat seperti Villa Bango, atau yang memang bisa diakses oleh banyak orang, kamu harus menyiapkan beberapa hal sebelum memutuskan untuk berangkat. Apa sajakah hal tersebut? Simak jawabannya di bawah ini ya!


Tentukan siapa ‘ketua’ dan siapa perencananya


Jika kamu pergi bersama keluarga dan secara rutin berlibur bersama, kamu mungkin sudah mengenal satu sama lain dan sudah menugaskan orang untuk melakukan riset, membagikan informasi dan berkonsultasi dengan seluruh anggota keluarga, dan pada akhirnya membuat rencana dan keputusan akhir.


Namun, jika kamu pergi bersama teman atau grup untuk pertama kali, maka penting untuk sedari awal mencegah meninggalkan barang-barang penting. Maka penting bagi kamu untuk menunjuk siapa yang jadi ketua, dan siapa yang bertugas untuk membuat daftar barang-barang yang mesti dibawa.


Pilih tujuan kamu


Beberapa villa terkadang terlalu menggiurkan untuk dilewatkan karena biasanya menawarkan pemandangan yang indah atau fasilitas yang bagus. Namun ternyata villa tersebut hanya dikelilingi oleh makanan pedas, atau malah tidak ada destinasi wisata yang menarik.


Maka penting untuk menentukan tujuan kamu dari awal. Apakah menggunakan villa untuk sekadar menjadi tempat tidur saja, atau memang berfokus untuk berkeliling mencari tempat makan atau tempat wisata yang bagus.


Jika kamu pergi bersama keluarga atau grup, penting juga untuk mendapatkan persetujuan dari setiap orang, termasuk hal-hal kecil seperti penyewaan alat hingga restoran yang sesuai dengan anggaran.


Setuju dengan tipe liburan


VIlla Bango yang memiliki fasilitas lengkap akan menjamin bahwa liburanmu akan menyenangkan meskipun hanya beraktivitas di vila saja, namun tentunya penting juga untuk menentukan tipe liburan apa yang ingin grup atau keluarga kamu lakukan. Apakah tipe liburan yang ingin kamu jalani dalam beberapa hari kedepan adalah tipe yang relaks, menikmati buku di pinggir kolam dan hanya memesan makanan dari dapur yang disediakan oleh Villa Bango, atau malah sebaliknya, tipe liburan yang ingin kamu lakukan adalah berkeliling ke beberapa destinasi wisata atau mencoba olahraga ekstrem. Atau malah keduanya?


Mungkin ada beberapa anggota keluarga kamu yang ingin bermain voli di Villa Bango, sementara lainnya mau mencoba berkunjung ke taman safari? Untuk menghindari keributan ketika sudah sampai di Villa, maka hal ini juga mesti disinggung sebelum kamu berangkat pergi ke Villa Bango.


Pertimbangkan Lokasi


Setelah kamu memilih lokasi dan tipe liburan yang kamu inginkan, pertimbangkan juga lokasi dan prinsip dari area yang kamu inginkan sebelum memesan kamar yang ada di vila.


Jangan tergiur lokasi yang lebih alam, namun jauh dari berbagai tempat, dan merepotkan kamu sampai harus menyewa pemandu. Penting untuk menentukan hal ini, apakah kamu ingin menginap dengan nuansa yang lebih alami atau kemudahan akses kemana-mana?


Riset secara menyeluruh dan dari berbagai sumber


Penting untuk mencari beberapa informasi dan referensi untuk mencari vila terbaik. Mungkin beberapa dari kamu mempunyai situs atau aplikasi langganan, yang juga menawarkan harga promo, namun juga sering mengecek situs lain untuk memastikan bahwa kamu membuat keputusan yang tepat.


Kamu mungkin akan kaget ketika menggunakan aplikasi yang tidak menawarkan banyak pilihan destinasi atau opsi vila yang ada, atau mungkin vila yang ada sudah cocok namun sulit untuk menemukan akses untuk ke destinasi wisata sekitar. Maka, pastikan untuk melakukan riset secara menyeluruh dan gunakan situs atau aplikasi lain yang mungkin jarang kamu gunakan.




Buat daftar fasilitas vila


Setelah menunjuk satu vila dan terpukau dengan tampilan dan beberapa lokasi yang mengelilinginya, tahap selanjutnya adalah melihat fasilitas, keperluan hingga jasa yang ditawarkan, termasuk juga foto dan peta dari vila tersebut.


Ada berapa banyak kamar tidur dan berapa banyak kamar tersebut bisa menampung? Berapa banyak kamar mandi, dan berapa yang ada di luar kamar? Apakah handuk juga disediakan?


Jika kamu menginap di Villa Bango, maka semua fasilitas yang kamu tanyakan bisa kamu cek di situs Villa Bango, karena mulai dari perlengkapan kecil hingga fasilitas besar sudah dijabarkan secara menyeluruh supaya calon tamu tidak kebingungan.


Hitung-hitungan


Terkadang vila bisa terkesan mahal ketika kamu hanya melihat harga per malamnya saja, tapi ketika kamu menyadari bahwa vila tersebut memiliki enam sampai delapan kamar, dan jika kamu membaginya kepada rombongan grup kamu, maka vila ini tidak lebih mahal daripada hotel atau resor yang mungkin pernah juga kamu coba.


Dengan begitu, pastikan kamu sudah mulai merinci total biaya yang kamu perlukan, termasuk apakah biaya tersebut sudah termasuk dengan listrik, gas atau tambahan apapun. Lalu, jika kamu pergi bersama grup dan bukan keluarga, maka kamu juga bisa mulai membagi rincian biaya ini kepada berapa banyak anggota dari grup kamu yang berlibur.


Komunikasi dengan penjaga vila


Jangan pernah puas ketika kamu memesan vila lewat situs aplikasi, meskipun ponten dari aplikasi tersebut bagus dan juga profesional, tanpa melakukan komunikasi lanjutan kepada perwakilan vila tersebut.


Komunikasi lewat aplikasi chatting seperti WhatsApp mungkin bisa menjadi salah satu cara yang bisa kamu lakukan, sekaligus meminta kondisi aktual dari vila sehingga kamu bisa menyusun agenda atau aktivitas jika kamu pergi bersama grup atau bersama keluarga.


Selain itu, penting juga untuk mengecek secara berulang syarat dan ketentuan dari vila tersebut sehingga tidak ada miskomunikasi yang bisa mengecewakan banyak pihak.


Nah, itu dia tadi beberapa tips sebelum liburan ke vila supaya kamu bisa menikmati vila beserta fasilitasnya tanpa pusing dan memikirkan hal yang tidak perlu. Tips-tips ini bukan hanya bisa diaplikasikan jika kamu bepergian bersama keluarga, tapi juga bisa dilakukan jika kamu pergi bersama teman-teman atau komunitas yang kamu miliki. Penting juga untuk tidak melewatkan poin-poin di atas karena semua aspek dalam tips di atas sangat penting untuk kamu jalani dan aplikasikan.


Jika Villa Bango adalah salah satu vila yang masuk dalam daftar kandidat kamu dalam waktu dekat, supaya bisa menghemat waktu, kamu bisa melakukan pemesananan vila dengan sistem yang privat ini melalui link yang satu ini ya.





Comments


bottom of page