Menjelang akhir tahun yang sudah dekat dengan Hari Natal dan tahun baru, banyak orang mulai memikirkan untuk menghabiskan waktu dengan berlibur. Selain berfungsi sebagai penghilang stres, liburan juga bisa menjadi ajang untuk selebrasi, yang bisa dilakukan dengan berbagai cara.
Baca juga: tips membuat hari natal spesial
Misal, makan malam bersama keluarga atau sahabat dengan hidangan spesial, membuat agenda permainan bersama yang melibatkan banyak orang, atau hal-hal kecil seperti menonton film horor atau bermain dengan kembang api dan petasan.
Popularitas petasan dan kembang api menjelang akhir tahun memang cenderung meningkat, dengan alasan utama sering dimainkan oleh anak-anak saat berlibur dan juga ikut memeriahkan akhir tahun menuju pergantian tahun.
Meskipun begitu, penting bagi orang tua untuk menjaga anak-anak untuk tetap aman saat bermain petasan atau kembang api, karena itulah penting untuk memahami apa sajakah yang harus dan tidak boleh dilakukan saat bermain petasan atau kembang api? Berikut penjelasannya.
Pilih lokasi yang tepat
Jika kamu ingin bermain petasan atau kembang api di tempat penginapan, pastikan bahwa kamu memiliki ruang di taman atau luar ruangan yang cukup. Selain itu, terlepas dari tipe petasan yang kamu gunakan, hanya nyalakan petasan di ruang terbuka, datar, tak dipenuhi oleh bahan-bahan yang mudah terbakar, dan yang terpenting kokoh. Meskipun saran ini sudah sangat jelas, namun kenyataannya menunjukkan hal yang berbeda. Banyak kasus ketika petasan dinyalakan di tempat yang berbahaya, maka dari itu pastikan kondisi lokasi yang kamu pilih sesuai dengan penjabaran yang telah disebutkan di atas.
Lalu bagaimanakah cara menentukan hal ini jika kamu ingin menyalakan petasan di tempat liburan?
Pastikan kamu menemukan lokasi atau tempat yang keras dan datar, seperti tanah, salju, beton, pasir atau batu.
Hindari tempat yang ada pohon, rumbut, atau bahkan patung yang bisa memicu kebakaran
Pastikan bahwa tempat penginapan atau warga sekitar tidak masalah dengan polusi suara. Kamu bisa menyalakannya di tempat yang jauh dari perkampungan atau perumahan.
Buat parameter
Bukan hanya lokasi kriminal yang membutuhkan parameter untuk membuat lokasi tidak terkontaminasi, namun petasan juga membutuhkan hal yang sama. Kamu bisa menggunakan perimeter tanda bahaya yang bisa beli secara daring, atau menggunakan hal simpel tali rafia. Walaupun temanya berlibur, kamu juga tetap harus berhati-hati dalam memilih jenis petasan yang akan kamu gunakan. Selain itu, tali perimeter juga berguna untuk memberikan jarak kepada para penonton saat petasan dinyalakan, termasuk jarak ledakan maksimal. Jika petasan yang digunakan masih dalam ukuran kecil, maka jarak 10 meter sudahlah cukup, namun jika petasan yang digunakan berukuran besar, seperti yang digunakan pada saat pesta pernikahan, maka jarak 150 meter jauh lebih aman.
Cuaca yang tepat
Cuaca juga memegang peranan penting saat memasang atau menyalakan petasan. Cuaca berangin sangatlah tidak cocok untuk menyalakan petasan atau kembang api. Dengan angin yang kencang, maka memang disarankan untuk menyalakan petasan atau kembang api hingga cuaca kembali bersahabat. Bara api yang terbawa oleh angin bisa berpotensi membuat kebakaran atau percikan api yang tidak diinginkan oleh tetangga ataupun tempat liburan kamu. Jadi, pastikan kalau cuaca berangin dan tidak bersahabat, jangan nyalakan petasan atau kembang api dalam ukuran apapun ya.
Siapkan pemadam darurat
Jika kamu memilih penginapan saat liburan, kamu bisa bertanya tentang pemadam kebakaran darurat, apakah merupakan fasilitas yang disediakan atau tidak. JIka ternyata tidak disediakan, sebelum menyalakan petasan, ada baiknya kamu menyiapkan beberapa ember penuh air hanya untuk berjaga-jaga saja.
Jangan lupa bergerak
Meskipun sudah diberikan rasio jarak yang tepat, kamu juga harus bergerak menjauh setelah menyalakan petasan. Dengan daya ledak yang berbeda-beda, langkah ini wajib dilakukan dan diperhatikan, utamanya jika kamu berpergian bersama keluarga dan menyertakan anak-anak saat menyalakan petasan.
Jika memang kamu membawa petasan dengan ukuran besar saat berlibur atau merayakan tahun baru, akan jauh lebih baik jika anak-anak hanya menyaksikan dari jauh saja.
Satu petasan saja
Terkadang, petasan yang berlebihan juga tidak baik. Sebuah petasan normal akan meledak setelah tiga detik, jadi jangan sampai kamu menyalakan petasan jenis apapun secara bersamaan. Jika kamu menyalakan secara bersamaan, kamu punya waktu yang tidak banyak untuk berlari.
Perhatikan anakmu
Bermain petasan juga bisa dinikmati oleh berbagai kalangan, termasuk anak-anak yang umumnya sangat tertarik kepada petasan. Sebagai orang tua, kamu jangan terlalu menganggap sepele cipratan dari api petasan. Ini tentunya tetap bisa melukai kulit anak-anak yang memang jauh lebih sensitif dibandingkan orang dewasa.
Jaga jarak
Banyak orang memang cenderung menyukai untuk bermain dengan risiko, termasuk mendekati kembang api atau petasan yang tidak menyala. Hal penting yang harus kamu pahami adalah jangan langsung mendekati petasan yang tidak menyala.
Kamu bisa menunggu 5-10 menit sebelum kamu memasukkan petasan tersebut ke ember air atau menyiramnya dengan air. Ini bisa mencegah kecelakaan dari ledakan yang tertunda sehingga kamu bisa melumpuhkan petasan secara permanen dan pada akhirnya membuangnya.
baca juga: ide game seru saat natal
Buang dengan benar
Jangan langsung membuang petasan yang telah selesai dipakai ke tempat sampah. Setelah benar-benar sudah tidak mengeluarkan percikan api, rendam sisa bara atau arang ke dalam seember air. Ini mencegah petasan membakar jenis sampah lain dan juga sebagai bentuk keselamatan yang bisa kamu lakukan.
Cek regulasi lingkungan
Meskipun praktek menyalakan petasan atau kembang api merupakan praktek yang umum dilakukan pada tahun baru, namun kamu tetap perlu mengecek regulasi petasan di perumahan tempat kamu tinggal atau tempat penginapan kamu. Ada juga beberapa regulasi yang memang tidak memperbolehkan ada suara yang berisik, misal jika kamu baru pindah di sebuah perumahan dan lain sebagainya.
Sebagai salah satu bagian terpenting dari pergantian tahun, petasan memang menjadi salah satu perayaan penting bagi hampir setiap orang di seluruh dunia. Maka dari itu, penting untuk memahami tips yang akan berguna jika kamu memutuskan untuk menggunakan petasan untuk tahun baru yang sudah ada di depan mata.
Nah, jika kamu masih bingung untuk mencari tempat liburan atau menginap menjelang tahun baru yang aman untuk bermain petasan, sekaligus nyaman untuk ditinggali, maka Villa Bango bisa menjadi opsi. Dengan lokasi yang privat, maka keputusan kamu untuk bermain petasan akan jauh lebih aman karena kamu tidak akan mengganggu tamu lain atau tetangga karena Villa Bango memiliki tanah yang sangat luas. Selain itu, fasilitas tambahan seperti barbekyu akan membuat malam tahun baru kamu semakin istimewa. Oleh karena itu, kamu bisa mempertimbangkan Villa Bango sebagai destinasi wisata dengan memesan kamar kamu sekarang melalui link yang satu ini. Selamat berlibur di Villa Bango!
Comments